Senin, 11 November 2013

Aussie Naik Tipis, Rebound Dalam Tekanan

Berita forex pada perdagangan di Asia minggu lalu mata uang aussie bergerak naik terbatas terhadap dollar AS. Dorongan positif diterima ausie setelah laporan neraca perdagangan dari China menunjukkan kenaikan surplus yang melampaui estimasi. Akan tetapi pernyataan RBA bahwa aussie sudah berada di level yang terlalu tinggi tampak membatas pergerakan menguat mata uang Australia tersebut.

Sebagai mitra dagang terbesar Australia, rilis data dari China selalu memberikan pengaruh terhadap pergerakan aussie. Hari ini aussie terdorong menguat setelah dilaporkan bahwa ekspor dari China naik sebesar 5.6 persen di bulan Oktober lalu dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Kenaikan ekspor ini mendorong neraca perdagangan mengalami surplus sebesar 31.1 miliar dollar.

Sementara itu RBA telah menurunkan proyeksi pertumbuhan ekonomi di Australia untuk tahun 2014 mendatang. Bank sentral juga mengatakan bahwa masih ada ruang untuk penurunan suku bunga acuan. Kondisi ini membebani pergerakan menguat aussie sehingga tampak tidak terlalu besar.

Pergerakan Dollar Australia pada perdagangan forex hari ini (Senin, 11 November 2013, 08:20:02 GMT) terpantau menunjukkan pergerakan naik . Mata uang tersebut dibuka di kisaran 0.9380 di awal perdagangan (00.00 GMT) kemudian menguat sekitar 3 pips atau sekitar 0.03 % dan nilai bergulir terpantau berada di kisaran 0.9383.

Kalender ekonomi menunjukkan bahwa National Australia Bank Limited (NAB) dijadwalkan untuk mengumumkan kepada publik, data terkini mengenai sektor bisnis di negara ini. Data ini diharapkan masih akan menunjukkan kinerja yang cukup baik. Indikator NAB Business Confidence diharapkan dapat menunjukkan perkembangan positif dari nilai periode lalu yaitu 12. Mata uang Dollar Australia terpantau bergerak menguat merespon dini perkembangan tersebut.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting mengemukakan analisis fundamental forex harian kurs Dollar AS bahwa range normal Dollar Australia pada hari ini diperkirakan akan memiliki level support pada kisaran 0.9314 dan level resistance pada kisaran 0.9493.

Secara umum pada tinjauan pola major jangka panjang , mata uang Dollar Australia berada pola reversal berbalik menguat terhadap Dollar AS setelah selama semester I tahun ini mengalami kemerosotan terhadap rivalnya tersebut. Indikator-indikator teknikal menunjukkan kenaikan momentum pada fase pertengahan pola bullish

Tinjauan pada pola minor menunjukkan bahwa kurs Dollar Australia berada pada posisi Channelling Down. Indikator-indikator teknikal menunjukkan fase akhir pola bearish (minor).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar